Rabu, 18 Februari 2015

Sultra Siapkan Wilayah Untuk Pengembangan Perkebunan Tebu

Kendari  (Antara News) - Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara menyiapkan beberapa wilayah untuk lokasi pengembangan perkebunan tebu dalam mendukung program swasembada gula.

Kepala Dinas Perkebunan dan Hortikultura Sultra Bambang di Kendari, Minggu, mengatakan untuk mewujudkan swasembada gula ada beberapa wilayah yang sedang dikaji untuk pengembangan perkebunan tebu yakni Kabupaten Muna, Kabupaten Konawe, Konawe Selatan, dan Kolaka.

"Untuk mendukung program swasembada gula nasional yang dicanangkan pemerintah pusat kami menyiapkan beberapa wilayah di Sultra untuk dikembangkan menjadi perkebunan tebu sebagai bahan baku bagi pembuatan gula,"ujarnya.

Ia menambahkan, sasaran nasional kegiatan pengembangan tebu untuk meningkatan produktivitas tebu agar dapat mencapai swasembada gula nasional.

Menurutnya, untuk mendukung program swasembada gula nasional, pihaknya selain menyiapakan lahan milik pemerintah juga mengandalkan pada perkebunan plasma milik warga yang dapat digunakan untuk peningkatan produksi tebu.

"Dengan melibatkan masyarakat dalam program swasembada gula, selain dapat meningkatkan produksi juga dapat miningkatkan pendapatan masyarakat,"ujarnya.

Ia menambahkan, pengembangan sektor perkebunan khususnya tebu diharapkan dapat meningkatkan pemenuhan produksi yang berdampak pada peningkatan pendapatan petani, ekonomi lokal, pembangunan perdesaan, dan timbulnya "multiplier effect".

Menurutnya, dengan memberdayakan masyarakat dapat mewujudkan efisiensi terhadap kawasan perkebunan rakyat.

Selain itu, lanjut Kepala Dinas Perkebunan dan Hortikultura Sultra itu, untuk meningkatkan nilai dari hasil komoditi perkebunan tebu sangat dibutuhkan pabrik pengolahan.

Menurutnya, dengan adanya pabrik pengolahan hasil perkebunan tersebut akan langsung berdampak positif bagi perekonomian masyarakat.

Sultra Siapkan Wilayah Untuk Pengembangan Perkebunan Tebu Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown